Pusat Pengembangan Bisnis UIN Raden Mas Said Surakarta Mengadakan NOBAR Semifinal Piala Asia U-23 Indonesia Vs Uzbekistan

Surakarta, 30 April 2024 – Pusat Pengembangan Bisnis UIN Raden Mas Said Surakarta sukses menyelenggarakan acara Nonton Bareng (NOBAR) Semifinal Piala Asia U-23 antara Indonesia dan Uzbekistan. Kegiatan ini berlangsung pada Senin, 29 April 2024 di Graha UIN Raden Mas Said Surakarta dan mendapat sambutan meriah dari para peserta.

Acara nobar tersebut dimulai dengan berbagai rangkaian kegiatan yang seru dan menghibur. Penampilan live musik dari GAS 21 membuka acara dengan semangat dan kegembiraan, menghibur para peserta sebelum pertandingan dimulai. Selanjutnya, puluhan doorprize dibagikan, menambah keseruan dan antusiasme peserta yang hadir.

Acara utama, yaitu nonton bareng Semifinal Piala Asia U-23 antara Indonesia dan Uzbekistan, menjadi puncak dari rangkaian kegiatan. Para peserta menikmati pertandingan tersebut di layar super besar dengan fasilitas yang nyaman, memberikan pengalaman menonton yang berbeda dan menyenangkan.

Rektor UIN Raden Mas Said Surakarta, Prof. Dr. Toto Suharto, S.Ag., M.Ag, beserta para jajarannya turut hadir dalam acara ini, menunjukkan dukungan penuh terhadap kegiatan yang mempererat kebersamaan di lingkungan kampus.

Para peserta terlihat sangat antusias dan menikmati acara nobar ini. Salah satu peserta, Galih Aulia Ananto, menyampaikan kegembiraannya, “Saya merasa senang bisa melihat nobar dengan layar super besar serta tempat yang nyaman untuk menonton.”

Kegiatan NOBAR ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga mempererat ikatan antara mahasiswa, staf, dan dosen UIN Raden Mas Said Surakarta. Pusat Pengembangan Bisnis UIN Raden Mas Said Surakarta berharap acara seperti ini dapat terus diselenggarakan di masa mendatang untuk mendukung semangat kebersamaan dan kebanggaan terhadap tim nasional.

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *